Yahoooooo!!!!!! Aku ada tips lagi nih
Kalian seneng bikin acar afternoon tea bareng temen? Biar acara afternoon tea kalian makin seru aku kasih tips buat teh yang enak ya!!
1. Tuangkan air panas ke dalam pot/ teko teh dan cangkir, biarkan sampai hangat lalu buang airnya
2. Masukkan air panas ke dalam pot/teko, lalu tuang daun teh. Satu sendok teh sudah cukup untuk 1 porsi
3. Tutup pot/teko dengan penutupnya(itu lho yang tudung saji tapi agak kecil). Biarkan selama 2-3 menit
4. Tuangkan teh ke dalam cangkir dengan menggunakan saringan ya!!
Atau kalau mau lebih praktis kalian bisa pakai teh celup, caranya!
1. Tuangkan air pana ke dalam cangkir
2. Setelah air agak hangat, masukkan hangat teh celup
3. Tutup cangkir dengan piring kecil, diamkan selama 1-2 menit
4. Aduk ringan beberapa kali lalu angkat teh celup
Nah teh nya kan sudah jadi, tinggal kue-kuenya..kita bisa buat sandwich sederhana, yang kecil-kecil aja. Tapi kalau mau kalian bisa buat scone.
Bahan-bahannya
- mentega tawar 100 gr
- tepung terigu 200 gr
- baking powder 1 sendok makan
- gula pasir 1 sendok teh
- garam secukupnya
- susu 100 cc
Caranya...
= Masukkan terigu dan baking powder di dalam mangkuk, aduk rata
= Tambahkan mentega, dula dan garam, lalu aduk-aduk dengan tanah
= tambahkan susu, aduk sampai adonan bisa dibentuk, tutp dengan kain lap, lalu simpan di kulkas sampai 1 jam
= adonan digiling dengan kayu sampai setebal 2 cm, lalu di potong dengan cetakan bundar berdiameter 2 cm
= panggang selama 15 menit dalam oven bersuhu 200 derajat
Kalian bisa makan scone ini dengan selai lho, kebetulan aku juga punya cara buat selai buah sederhana
Selai strawberry
Bahan-bahannya
= strawberi 100 gr
= gula pasir 50 gr
air jeruk lemon dari 1/4 buah lemon
caranya...cuci bersih strawberry lalu dipotng jadi dua, kasih gula dan air jeruk lemon terus taruh dalam mangkuk tahan panas dan panaskan selama 5 menit di microwave ya!
Nah kalau cara buat selai apel itu, kupas dan lumatkan 1 buah apel, tambahkan 50 gr gula pasir dan air dari 1/2 jeruk lemon. Panaskan selama 6 menit di mocrowave.
Oke, kalau kalian suka kiwi bisa juga lho dibuat selainya
Kupas 2 buah kiwi, hancurkan! Kasih 50 gr gula pasir, dan panaskan selama 4 menit di microwave.
Gampang? Ga tau juga sih...kayaknya gampang yah! AKu masih tetap dapat resep ini dari komik Hanamaru's Kitchen lho! Oiya..kayaknya resep-resep di atas ga cuma bisa dipakai kalau mau afternoon tea tapi juga bisa kalau kita lagi main ke rumah temen terus ga ada kerjaan bikin aja nih kue. Enyak..enyak!!
Rabu, 03 Desember 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar